Kereta Jakarta-Bandara Soetta Beroperasi Pertengahan 2017

Kereta Jakarta-Bandara Soetta Beroperasi Pertengahan 2017

Fadhly Fauzi Rachman - detikFinance
Sabtu, 31 Des 2016 18:30 WIB
Kereta Jakarta-Bandara Soetta Beroperasi Pertengahan 2017
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Pembebasan lahan untuk proyek kereta menuju bandara Soekarno sudah 100% rampung. PT Kereta Api Indonesia (KAI) pun bisa fokus mengerjakan pembangunan proyek.

Direktur utama PT KAI, Edi Sukmoro mengungkapkan, pihaknya optimis dapat menyelesaikan proyek tersebut pada pertengahan tahun depan.

"Target Juni-Juli 2017 sudah bisa dilakukan, dioperasikan. Kita harus optimis, harus kerja keras," ungkap Edi di Gedung JRC Juanda, Jakarta, Sabtu (31/12/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia mengatakan, pihaknya juga telah memesan 10 unit armada untuk kebutuhan proyek tersebut. Nantinya, 10 kereta tersebut akan didatangkan secara bertahap.

"Kesiapan kereta, kita beli 10 train set, nanti datangnya bertahap enggak sekaligus. Kita berdoa supaya nanti bulan Juni itu (kereta) sudah siap," kata dia.

Ia pun berencana, nantinya Stasiun Jakarta Kota juga akan digunakan sebagai tempat pemberhentian kereta Bandara Soekarno-Hatta, selain Stasiun Manggarai.

"Kami laporkan ke presiden untuk keberangkatan dari Kota kita siapkan, jadi ada dua stasiun keberangkatan. Itu Juni juga. (Stasiun) Kota langsung Kampung Bandan, Angke, Duri, kemudian Batu Ceper masuk. Jadi nanti ada dua pemberangkatan diharapkan," tuturnya.

Seperti diketahui, KA Bandara International Soekarno-Hatta ini akan memiliki panjang trek 36,3 km dengan rute awal berangkat dari Stasiun Manggarai. Dengan total trek tersebut, setidaknya hanya 12,1 km yang dibangun rel baru, yang dimulai dari Stasiun Batuceper. (ang/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads