"Kami mengucapkan Selamat Tahun Baru 2017 kepada seluruh pelanggan dan customer setia. Pada hari ini, masih ada prenawaran akhir pekan seperti promo beli 1 gratis 1 untuk pembelian susu Zee Milk TP 200ml dengan pembelian varian yang sama," ujar Satria Hamid, Corporate Communication General Manager PT Trans Retail Indonesia kepada detikFinance, Minggu (1/1/2017).
Promo beli 1 gratis 1 juga ditawarkan oleh Cocoday 250ml. Masih ada juga promo beli 2 gratis 1 dari Nutrisari Lychee Tea 70gr. Bagi yang gemar cokelat, pasti tidak akan melewatkan promo beli 2 gratis 1 dari Dove Milk Chocolate dan Dark Chocolate 43 gr dn 80 gr untuk pembelian dengan varian yang sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara untuk minuman botol, promo beli 2 gratis 1 hadir dari Kiyora 330ml dan 500ml dengan varian yang sama. Segarkan dahaga dengan teh hijau siap minum dari Nu Green Tea 450ml yang menawarkan promo beli 2 gratis 1 untuk varian yang sama.
Apalagi jika menggunakan kartu kredit Bank Mega, masih mendapat tambahan diskon 10% dan yang menggunakan kartu debit Bank Mega akan mendapatkan tambahan diskon lagi sebesar 5%. Tidak hanya untuk aksesoris Natal, kedua tambahan diskon ini juga berlaku termasuk untuk produk promosi kecuali pembelian susu bayi di bawah 1 (satu) tahun, telur curah, rokok, gadget, pulsa telepon, minuman beralkohol, produk Asuransi Mega Jiwa.
Dapatkan juga berbagai penawaran akhir pekan yang berlaku mulai 30 Desember 2016 β 1 Januari 2017 di Transmart Carrefour tertentu. Untuk melihat promo lengkap Transmart Carrefour lainnya, klik http://bit.ly/promoakhirpekan. (drk/drk)











































