BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh 3,4%

BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh 3,4%

Ardan Adhi Chandra - detikFinance
Jumat, 20 Jan 2017 14:51 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi dunia tahun ini bisa menembus 3,4%. Prediksi ini sedikit meningkat dari perkiraan sebelumnya 3,2%.

Prediksi pertumbuhan ekonomi dunia yang meningkat ini dikarenakan peran ekonomi China dan Amerika Serikat (AS). Tingkat konsumsi dan investasi tahun ini juga diperkirakan masuk dalam kategori baik.

"Ekonomi dunia 3,2%, bisa koreksi 3,4% karena peran ekonomi AS dan China. Ekonomi AS kita lihat bahwa angka tingkat pengangguran rendah, konsumsi baik, investasi baik dan inflasi sudah seperti yang ditargetkan," jelas Gubernur BI Agus Martowardojo di Kompleks BI, Jakarta Pusat, Jumat (20/1/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, saat ini seluruh dunia juga masih menunggu realisasi kebijakan presiden terpilih AS Donald Trump. Rencana kenaikan suku bunga acuan AS Fed Fund Rate (FFR) tahun ini sebanyak tiga kali juga perlu diwaspadai.

"Hal ini bersiap diri akan terjadi peningkatan FFR. Kita juga melihat bagaimana kebijakan keuangan maupun perdagangan AS di tangan presiden baru," tutur Agus.

Kenaikan FFR tahun ini sebanyak tiga kali diperkirakan bisa menarik modal asing cabut dari negara berkembang alias capital outflow.

"Kita mengatakan ada ketidakpastian karena kita tahu di AS peningkatan Fed Fund Rate akan buat tingkat bunga tiga tahun ke depan pinjaman dolar akan meningkat," tutur Agus. (hns/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads