1 Juta Ekor Anak Sapi Lahir di Jatim

1 Juta Ekor Anak Sapi Lahir di Jatim

Rois Jajeli - detikFinance
Kamis, 26 Jan 2017 17:56 WIB
Foto: Rois Jajeli-detikFinance
Surabaya - Pemerintah mengupayakan penambahan jumlah sapi nasional salah satunya dengan melakukan inseminasi buatan dengan target diperoleh 1,5 juta kelahiran anak sapi secara nasional.

Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengungkapkan, dari data yang dimilikinya, 1 juta ekor sapi lahir di Jawa Timur.

"Ini paling menarik. Dari total nasional capaian untuk kelahiran sapi 1,5 juta ekor. Ternyata 1 juta ekor dari Jawa Timur. Ini terbesar dari seluruh daerah di Indonesia," kata Amran usai Rakor Pangan di balai Prajurit, Markas Kodam V Brawijaya, Jalan Hayam Wuruk, Surabaya, Kamis (26/1/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini luar biasa. Pak Gubernur (Soekarwo) sangat kreatif. Ini capaian luar biasa," tambahnya.

Selain capaian kelahiran sapi di Jawa Timur yang mencapai sekitar 66 persen dari total nasional, Amran menambahkan, lompatan produksi bawang dan padi di Jatim luar biasa.

Katanya, selama dua tahun ini, ada kenaikan kurang lebih 2 juta sekian atau hampir 3 juta ton padi di Jawa Timur.

"Sebelumnya produksi padi di Jatim 12 juta ton. Sekarang kurang lebih 14 juta ton," jelasnya.

"Kami mengapresiasi, kami berterima kasih kepada pak gubernur (Jatim), pak pangdam (V/Brawijaya) dan seluruh bupati se Jawa Timur, karena capai luar biasa selama dua tahun terakhir," tandasnya. (roi/dna)

Hide Ads