Besok, Jokowi Dijadwalkan Groundbreaking Bandara Kulon Progo

Besok, Jokowi Dijadwalkan Groundbreaking Bandara Kulon Progo

Edzan Raharjo - detikFinance
Kamis, 26 Jan 2017 18:59 WIB
Foto: Dok. Angkasa Pura I
Jakarta - Setelah mundur beberapa kali, groundbreaking Bandara baru Yogyakarta 'New Yogyakarta International Airport' akan dilaksanakan hari Jumat (27/1/2017), besok. Groundbreaking akan dilakukan oleh Presiden RI Joko Widodo di lokasi pembangunan bandara di kabupaten Kulon Progo DIY.

Penjabat Bupati Kulon Progo, Budi Antono mengatakan Presiden dan ibu negara dijadwalkan hadir untuk melakukan groundbreaking. Selain melakukan groundbreaking, Presiden juga dijadwalkan memberikan kartu Indonesia pintar di SMKN 2 Pengasih Kulon Progo.

"Lokasi groundbreaking yang terjadwal disebelah selatan satuan radar,"kata Budi Antono pada rapat koordinasi di hotel Inna Garuda Yogyakarta, Kamis(26/1/217).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dirut PT Angkasa Pura I Danang S Baskoro, mengatakan setelah groundbreaking akan langsung dilakukan pembangunan konstruksi besar-besaran. Pembangunan pertama yakni runway, apron dan kemudian terminal bandara.

Bandara baru Yogyakarta di kabupaten Kulon Progo ini nantinya dapat didarati pesawat berbadan besar. Pihaknya juga sudah menerima permohonan dari 3 maskapai besar di timur tengah untuk melakukan direct flight ke bandara baru tersebut. (dna/dna)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads