Menhub Targetkan Bandara Baru Syamsudin Noor Selesai di 2019

Menhub Targetkan Bandara Baru Syamsudin Noor Selesai di 2019

Ahmad Bil Wahid - detikFinance
Minggu, 05 Feb 2017 13:50 WIB
Menhub Targetkan Bandara Baru Syamsudin Noor Selesai di 2019
Foto: Ahmad Bil Wahid
Banjarmasin - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi Meninjau Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin. Budi menargetkan pembangunan bandara baru Syamsuddin Noor selesai pada akhir 2019 mendatang.

"Kita akan mulai pembangunannya pada awal tahun depan. Targetnya selesai pada akhir 2019," kata Budi usai melakukan pertemuan tertutup dengan pihak Angkasa Pura I di bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, Minggu (5/2/2017).

Dia menambahkan kapasitas bandara baru nantinya bisa menampung 12 juta orang. Pembangunan itu akan dilakukan dalam dua tahap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bandara ini akan dibangun tahap pertama dengan kapasitas 6 juta dan totalnya nanti bisa mencapai 12 juta. Ini bandara yang cukup besar. Besarnya kurang lebih seperti Kualanamu," ujarnya.

Dia juga berpesan kepada pihak proyek pembangunan bandara agar memperhatikan kondosi alam. Budi menyebut jenis tanah harus jadi perhatian khusus dalam pembangunan nanti.

"Saya minta kepada kepala proyek, pembangunan ini harus konservatif karena tanah di sini tanah gambut," imbuhnya.

Terkait rancangan bandara baru, Budi mengapresiasi desain bandara yang sangat identik dengan kearifan lokal.

"Bandara ini kita persiapkan untuk dibangun. Saya sudah lihat desainnya. Desainnya merupakan ekspresi dari budaya Banjarmasin," pungkasnya. (mkj/mkj)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads