Guyon Susi Pudjiastuti Soal Pelaku Pemboman Ikan

Guyon Susi Pudjiastuti Soal Pelaku Pemboman Ikan

Sitti Harlina - detikFinance
Senin, 20 Mar 2017 20:30 WIB
Guyon Susi Pudjiastuti Soal Pelaku Pemboman Ikan
Foto: Sitti Harlina
Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti mengeluarkan guyonan pelaku pemboman ikan berasal dari Sulawesi.

"Saya pergi ke NTT, saya tanya siapa pelaku bom ikan, katanya orang Sulawesi, lalu saya ke Ambon dan tanya hal yang sama jawabannya orang Sulawesi lagi, hampir di seluruh daerah yang saya kunjungi di Indonesia menjawab orang Sulawesi," katanya saat menghadiri ramah tamah di Rumah Jabatan Bupati Kolaka, Ahmad Safei, Senin (20/3/2017).

Sontak saja, seluruh penjabat dan undangan yang hadir malam itu, langsung tertawa mendengar guyonan yang disampaikan Mentri Susi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam kesempatan itu, di hadapan Gubernur Sultra, Nur Alam, Susi kembali mengimbau agar seluruh lapisan sama-sama sadar untuk selalu menjaga ekosistem laut.

"Jadi jangan sampai masih terdengar bahwa pelaku bom karang orang Sulawesi," ujarnya.

Susi berharap setelah ia melakukan kunjungan di Kabupaten Kolaka, Sultra, tidak ada lagi pemboman ikan dari Sulawesi.

"Saya harap setelah saya pulang dari kunjungan ini tidak ada lagi ya cerita pelaku bom itu orang Sulawesi, saya pegang janjinya," harapnya. (dna/dna)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads