Berdasarkan data Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), seperti dikutip detikFinance di Jakarta, Senin (15/5/2017), ruas ini memiliki tarif sebesar Rp 900/km untuk golongan I. Apabila tidak ada perubahan biaya investasi yang signifikan, diperkirakan tarif tersebut akan digunakan pada saat beroperasi 2019 mendatang.
Dengan perhitungan total panjang mencapai 39,9 km, maka tarif untuk kendaraan golongan satu dengan jarak terjauh, tarif yang harus dibayarkan mencapai Rp 35.910.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada pun untuk seksi II, saat ini pemerintah telah menetapkan pemenang lelang investasi yakni konsorsium PT Jasa Marga Tbk, PTPP, dan PT Wijaya Karya Tbk.
Proyek ini sempat tertunda pekerjaannya lantaran pendanaan luar negeri yakni pinjaman China terkait proyek ini belum juga cair. Pinjaman China dalam proyek jalan tol mulai diteken Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT-nya) pada 30 November 2015, dan digunakan untuk membiayai pembangunan seksi I B tol Manado-Bitung sepanjang 7 km. (dna/dna)











































