"Total jumlah kendaraan yang menuju ke Cikampek per tanggal 21 Juni 2017 adalah 116.231 kendaraan, naik 49,43% dari lalu lintas normal 77.781 kendaraan," kata Humas PT Jasa Marga Cabang Tol Jakarta-Cikampek, Handoyono dalam keterangannya, Jakarta, Kamis (22/6/2017).
Sedangkan lalu lintas ke Jakarta 69.130 atau turun 8,80% dari lalu lintas normal 75.799 kendaraan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menghadapi musim mudik Lebaran 2017, Jasa Marga terus berupaya meningkatkan pelayanan untuk pengguna jalan tol. Kami menyediakan layanan informasi real time, yang dapat diakses melalui :
- Call Center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080
- Twitter @PTJASAMARGA (khusus informasi lalu lintas) dan @official_JSMR (untuk informasi umum lainnya)
- Instagram @official.jasamarga
- Aplikasi Mobile JMCARe yang dilengkapi fitur push notifications.
- Akses CCTV melalui mobile phone http://m.jasamargalive.com
(mkj/mkj)