Jokowi: Jangan Takut Bersaing dengan Negara Lain

Jokowi: Jangan Takut Bersaing dengan Negara Lain

Ray Jordan - detikFinance
Jumat, 18 Agu 2017 18:00 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Indonesia terlibat persaingan terbuka dengan negara manapun. Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar masyarakat tidak takut bersaing dengan negara lain, termasuk dalam hal ekonomi.

"Jangan takut bersaing. Bersaing dalam semua hal," ungkap Jokowi dalam Silaturahmi dengan teladan nasional dan pendukung acara HUT ke-72 RI di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/8/207).

Misalnya dari sisi kemudahan berusaha yang tergambar dari peringkat Ease of Doing Business. Sekarang Indonesia sudah berada pada posisi 91. Ada peningkatan yang cukup signifikan dibandingkan sebelumnya, meski masih jauh dari target.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bersaing kita dari 180-an negara ranking kita masih di angka 91. Ya ndak jelek-jelek amat tapi buat saya masih kurang masih jauh kalau 91 rankingnya," jelasnya.

Indonesia juga masuk dalam jajaran 5 besar negara layak investasi di dunia. Berdasarkan hasil survei terbaru United National Conference On Trade and Developtment (UNCTAD) bertajuk The World Investment Report 2017, Indonesia sekarang berada di posisi 4, naik dari sebelumnya posisi 8.

"Kita berada pada ranking keempat ini sudah sangat baik dari 8 loncat ke-4," tegas Jokowi.

Selanjutnya survei Gallup World Poll (GWP) yang menempatkan Indonesia pada posisi pertama dalam hal tingkat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

"Biasanya yang pegang nomor 1 itu Swiss negara Eropa. Ini nomor 1 Indonesia nomor 2 Swiss, nomor 3 India," tukasnya. (mkj/dna)

Hide Ads