Alice Walton adalah salah satu pewaris kekayaan Sam Walton, yang merupakan pendiri dari Walmart. Bagi yang tidak tahu Walmart, ini adalah nama toko ritel asal Amerika Serikat yang memiliki salah satu jaringan paling besar.
Alice Walton juga satu-satunya anak wanita Sam Walton. Meski sang ayah sukses dengan bisnis toko ritel Walmart, Alice tak serta merta meneruskan bisnisnya itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Serba-serbi Orang Terkaya Sejagat Raya |
Karena hasratnya besar terhadap seni, dia memilih untuk bergelut di bidang seni, dengan mendirikan Crystal Bridges Museum of American Art di kampung halamannyam Bentonville, Arkansas. Sedangkan Walmart dijalankan oleh saudara laki-lakinya, Rob Walton dan Jim Walton.
Meski usianya sudah menginjak 68 tahun, Alice masih aktif bekerja. Di museum yang didirikannya itu, dia menjabat sebagai Chairman. Dia juga punya karya sendiri yang nilainya mencapai ratusan juta dolar atau triliunan rupiah.
Total kekayaan Alice Walton menurut Forbes pada tahun ini mencapai US$ 46 miliar atau setara Rp 621 triliun (kurs: Rp 13.500/dolar AS).