Dengan memenuhi beberapa kriteria penilaian seperti Innovative HR Strategies, Best Customer Experience, Recruitment & Retention Strategies, Equal Opportunity to Women Leaders , dan Talent Development Plans for Millennials, Trans Retail melenggang sebagai perusahaan yang dinilai sukses menerapkan marketing komunikasi efektif dalam upaya menarik, mempertahankan, serta mengembangkan potensi karyawan terbaik.
Human Resources & Corporate Affairs Senior Director, Herni Dian, yang hadir dan menerima langsung penghargaan tersebut menyampaikan "Trans Retail Indonesia sangat berterima kasih atas penghargaan yang diberikan dan mendedikasikan penghargaan ini kepada seluruh jajaran Trans Retail yang didukung oleh hampir 30.000 worforce, sehingga digitalization HR pada masa revolusi industri 4.0 menjadi sangat amat penting, dengan terus membangun leader dari dalam dan memberi kesempatan bagi talent terbaik dari berbagai industri yang mempunyai spirit enterpreneurship serta mau bekerja keras untuk membangun Indonesia yang lebih baik", ujar Herni, pada keterangan tertulis yang diterima detikcom pada Kamis (25/10/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bersama dengan perusahaan lain yang menerima penghargaan tersebut seperti PT. Astra International, PT. Trakindo Utama, Maybank, Perusahaan Gas Negara, General Electronic dan PT. Telekomunikasi Indonesia, maka PT. Trans Retail Indonesia yakin dapat berkontribusi positif dalam perkembangan strategi Human Resources di Indonesia dalam era disruptif seperti saat ini.
(mul/ega)











































