Beli Produk Sharp di Transmart Dapat e-Voucher KFC

Beli Produk Sharp di Transmart Dapat e-Voucher KFC

Christallia Lie - detikFinance
Sabtu, 24 Nov 2018 11:10 WIB
Foto: Transmart Carrefour
Jakarta - Berkonsistensi selama 48 tahun untuk menciptakan produk berkualitas, Sharp tentu sudah dikenal dari generasi ke generasi. Untuk itu, Sharp ingin menyampaikan rasa terima kasih pada seluruh pelanggannya dalam kampanye "Sharp Lover Days".

"Transmart Carrefour menjadi salah satu wadah yang dipercaya Sharp untuk memberikan kebahagiaan pada pelanggan setianya. Sharp memberikan gratis e-voucher KFC hingga Rp 250.000 setiap pembelanjaan produk Sharp. Langsung tanpa diundi. Periode promo dari tanggal 23-25 November 2018," ungkap Vice President Corporate Communication PT Trans Retail Indonesia, Sabtu (24/11/2018).

Adapun produk Sharp yang berlaku untuk promo ini, yaitu setiap pembelian LED TV (40, 45, 50 dan 60 inch) dan mesin cuci dengan jenis top loading dan front load bisa mendapatkan e-Voucher KFC sebesar Rp 100.000, serta kulkas jenis Grand Vetro dan Side by Side bisa mendapatkan E-Voucher KFC sebesar Rp 250.000.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cara mendapatkannya pun mudah! Beli produk Sharp dengan tiga kategori tersebut di Transmart Carrefour. Daftarkan garansi produk Anda di aplikasi Sharp ID dan pihak Sharp akan melakukan verifikasi data. e-Voucher langsung dikirim pada aplikasi. Tukarkan pada gerai KFC tertentu hingga 31 Desember 2019.

Mau tahu syarat dan ketentuan lainnya dalam promo "Sharp Lover Days"? Intip selengkapnya di sini. (ega/prf)

Hide Ads