"Dengan adanya operasi pasar ini lah yang menolong tidak naik harganya beras di pasaran. Kalau seandainya tidak ada, harga sudah melejit," terangnya di PIBC, Jakarta, Jumat (11/1/2019).
Zulkifli menjual beras medium dengan kisaran harga Rp 8.500 hingga Rp 9.500. Harga itu sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) beras medium yaitu Rp 9.450.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia bilang jika stok beras tidak diguyur ke pasar oleh Bulog, kemungkinan besar harga beras akan meningkat drastis. Namun dengan adanya operasi pasar, stabilitas harga dapat dijaga.
"Kalau seandainya stok bulog nggak punya, itu harga beras akan melejit tinggi, tapi dengan adanya beras bulog dan operasi pasar tertekan lah kenaikan harga beras di pasaran," tutupnya.