Orang Terkaya India Beli Perusahaan Mainan Tertua Rp 1,2 T

Orang Terkaya India Beli Perusahaan Mainan Tertua Rp 1,2 T

Vadhia Lidyana - detikFinance
Rabu, 15 Mei 2019 12:11 WIB
Mukesh Ambani/Foto: Reuters
Jakarta - Pria terkaya di India, Mukesh Ambani baru saja membeli saham perusahaan mainan ikonik dari Inggris yang bernama Hamleys. Ambani membeli Hamleys dari pemilik sebelumnya, C. Banner seharga US$ 88 juta atau setara dengan Rp 1,2 triliun (kurs Rp 14.000)

Dengan kesepakatan tersebut maka Ambani menguasai 167 toko Hamleys yang tersebar di 18 negara. Sebelumnya, melalui perusahaan yang dimilikinya, Reliance, Ambani telah membeli 88 toko waralaba Hamleys di India.


Hamleys sebagai toko mainan yang sudah berusia 259 tahun juga menjadi ikon wisata yang menarik bagi turis di London, Inggris. Langkah Ambani ini sebagai persiapan dalam bersaing dengan Amazon dan Walmart.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Akuisisi perusahaan besar dunia, yaitu Hamleys yang bergabung dalam Reliance menjadikan perusahaan ini sebagai baris terdepan di dunia retail," tutur Reliance Brands CEO Darshan Mehta dikutip dari CNN, Rabu (15/5/2019).


Saat ini, Ambani sedang mendorong ritelnya secara online. Sebelumnya, Ambani telah sukses dengan Reliance Jio, perusahaan provider selular miliknya yang memiliki 300 juta pengguna di 3 tahun awal peluncurannya.

Konglomerat asal Mumbai ini bukan lah satu-satunya orang kaya di India yang menguasai merek besar dari Inggris. Ratan Tata yang juga orang terkaya di India telah memegang kuasa terhadap merk Jaguar Land Rover.


Simak Juga Video Terbaru Topreneur di 20detik:

[Gambas:Video 20detik]


Orang Terkaya India Beli Perusahaan Mainan Tertua Rp 1,2 T
(ara/ara)

Hide Ads