Penyebabnya gara-gara harga saham Amazon turun. Sebagian besar kekayaannya ada di saham Amazon. Ia memiliki sekitar 57 juta lembar saham, atau sekitar 12%.
Namun sayang, akhir-akhir ini harga sahamnya mengalami penurunan. Jumat kemarin, harga saham Amazon turun 2% setelah perusahaan melaporkan pendapatan kuartal III. Pada Kamis, harga saham Amazon juga anjlok 9%.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akibatnya, kekayaan Bezos turun sekitar US$ 3 miliar atau setara dengan Rp 42 triliun (kurs Rp 14.000). Bezos terancam kehilangan gelar sebagai orang terkaya di dunia dan akan digantikan oleh co-founder Microsoft Bill Gates jika penurunan harga saham Amazon terus berlanjut.
Mengutip Forbes, harta yang dimiliki Bezos saat ini hanya selisih sedikit dengan Gates, yang memegang posisi orang kedua terkaya di dunia. Sebelumnya, gelar Gates sebagai orang terkaya di dunia diambil alih oleh Bezos pada tahun 2017.
Kekayaan Bezos saat ini adalah US$ 109,6 miliar atau Rp 1.534,4 triliun. Namun, hartanya berkurang sekitar US$ 14 miliar atau Rp 196 triliun setelah ia membaginya dengan mantan istrinya Mackenzie Bezos ketika bercerai.
Sementara itu, kekayaan Gates mencapai US$ 106 miliar atau setara Rp 1.484 triliun. Menurut Bloomberg, Gates memperoleh US$ 17 miliar atau Rp 238 triliun per tahun. Dia memiliki sekitar 1% saham dari Microsoft, yang harganya naik 40% tahun ini.
Bezos dan Gates juga harus waspada terhadap miliarder asal Prancis Bernard Arnault. Dia juga memiliki kekayaan lebih dari US$ 100 miliar atau setara dengan Rp 1.400 triliun.
Pada bulan Juli, CEO LVMH itu sempat mengambil alih posisi kedua Gates sebagai orang terkaya di dunia.
(ara/ara)