Jakarta Perlu Lockdown?
Wabah virus corona makin menjadi-jadi, bahkan sekelas menteri pun sudah positif terjangkit corona. Terakhir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sudah terkonfirmasi jadi pasien corona ke 76 di Indonesia.
Usulan melakukan lockdown alias isolasi wilayah Jakarta pun ramai diperbincangkan. Melihat situasi dan kondisinya, perlukah Jakarta diisolasi?
Peneliti ekonomi Indef Bhima Yudhistira mengatakan bahwa pemerintah jangan terburu-buru mengambil keputusan untuk melakukan lockdown di Jakarta. Pasalnya bisa berdampak bahaya terhadap perekonomian.
"Jangan terburu buru lockdown apalagi DKI Jakarta. Dampak ke ekonomi bisa berbahaya," ungkap Bhima kepada detikcom, Minggu (15/3/2020).
Simak Video "Video: Kasus Covid-19 Naik Lagi! Thailand Catat Ada 23 Ribu Kasus Baru"
[Gambas:Video 20detik]
(dna/dna)