Menaker Positif COVID-19, Pejabat Lain Kemnaker Dinyatakan Aman

Menaker Positif COVID-19, Pejabat Lain Kemnaker Dinyatakan Aman

Trio Hamdani - detikFinance
Kamis, 03 Des 2020 16:54 WIB
Ida Fauziyah
Foto: Kemnaker
Jakarta -

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah dinyatakan positif terpapar COVID-19. Sementara pejabat lainnya di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dinyatakan Kepala Biro Humas Kemnaker Soes Hindharno tidak ada yang terpapar.

Dia juga menyatakan bahwa dirinya yang selalu mendampingi kegiatan Ida Fauziyah tidak terpapar virus Corona.

"Tidak ada (pejabat lain terpapar), kebetulan kan saya setiap hari mendampingi Ibu ya insyaallah saya cek tidak terpapar," kata dia kata dia saat dihubungi detikcom, Kamis (3/12/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia menyebut kemungkinan Menaker terpapar virus Corona karena kelelahan dalam aktivitasnya sehingga imunnya turun.

"Artinya mungkin pas Ibu kecapekan saja banyak kegiatan sehingga imunnya turun," tambahnya.

ADVERTISEMENT

Tapi dia memastikan bahwa Ida saat ini kondisinya baik-baik saja dan masih bisa melakukan aktivitasnya dari dalam rumah.

"Alhamdulillah Ibu dinyatakan positif tapi istirahat di rumah masih bisa beraktivitas. Posisinya perlu istirahat saja," tambahnya.

(toy/eds)

Hide Ads