Philip Morris International (PMI), perusahaan induk PT HM Sampoerna Tbk, mengumumkan Jacek Olczak sebagai CEO barunya. Hal ini sesuai dengan keputusan dari Rapat Tahunan Pemegang Saham (RUPS) 2021 yang digelar pada 5 Mei lalu.
Jacek Olczak juga ditunjuk sebagai anggota Dewan Direksi Perusahaan dan CEO menggantikan Andre Calantzopoulos. Sementara Andre kini ditunjuk sebagai Executive Chairman dari Dewan Direksi.
Olczak sendiri memulai kariernya di PMI pada 1993. Ia memulai dengan berbagai posisi di bidang keuangan dan manajemen umum di berbagai negara Eropa, termasuk sebagai Direktur Pelaksana untuk pasar PMI di Polandia dan Jerman, serta Presiden Direktur untuk Wilayah Uni Eropa, sebelum diangkat sebagai Chief Financial Officer PMI di tahun 2012. Olczak menduduki jabatan tersebut hingga 2018.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selanjutnya, ia ditunjuk sebagai Chief Operating Officer. Olczak memiliki gelar magister ekonomi dari University of Lodz di Polandia. Olczak telah menjadi penggerak penting dalam transformasi PMI menuju perusahaan bebas asap, khususnya dalam memasuki fase komersialiasi yang ditandai dengan peluncuran IQOS di Nagoya, Jepang, pada tahun 2014.
Di bawah kepemimpinannya sebagai COO, PMI meningkatkan porsi pendapatan bersih yang dihasilkan dari produk-produk bebas asap menjadi 28% dalam kuartal pertama tahun 2021. Lebih lanjut, sebagai COO, Olczak memimpin PMI dalam memperluas jangkauan produk-produk bebas asap dari 0 menjadi 66 pasar di kota-kota besar atau di tingkat nasional per tanggal 31 Maret 2021.
"Saya merasa terhormat dan bersemangat untuk memimpin PMI di tengah kian kencangnya laju transformasi kami menuju sebuah perusahaan bebas asap. PMI merupakan pemimpin industri di bidang inovasi ilmiah, dan ambisi kami adalah bahwa pada tahun 2025, lebih dari separuh dari pendapatan bersih kami akan berasal dari produk-produk bebas asap," kata Olczak, Jumat (6/5/2021).
Executive Chairman PMI Andre Calantzopoulos mengatakan Jacek Olczak kini ada di posisi yang ideal untuk mewujudkan visi bebas asap PMI.
"Saya yakin, Jacek adalah pemimpin yang tepat untuk memastikan bahwa bisnis kami terus tumbuh dan menghasilkan nilai bagi para pemegang saham kami. Saya tidak sabar untuk melanjutkan kerja sama kami dalam kapasitas baru saya sebagai Executive Chairman Dewan Direksi," jelasnya.
Sementara itu, Presiden Direktur Sampoerna, Mindaugas Trumpaitis, mengatakan Jacek Olczak telat menentukan arah transformasi PMI menuju bebas asap secara global.
"Keterampilan dan keahliannya menandakan dimulainya sebuah babak baru yang menarik bagi PMI." Di Indonesia, Sampoerna telah melakukan uji pasar terbatas untuk mempelajari potensi pasar dan perilaku perokok dewasa terhadap terhadap produk lebih rendah risiko (reduced-risk products). Hingga awal Mei 2021, jumlah anggota IQOS Club telah mencapai 38.744 orang," tuturnya.