Olimpiade Tokyo 2020 masih berjalan, tiga atlet angkat besi Indonesia berhasil menyumbangkan medali. Windy Cantika Aisah meraih medali perunggu, Eko Yuli Irawan medali perak, dan Rahmat Erwin Abdullah meraih medali perunggu.
Menteri BUMN Erick Thohir mengucapkan selamat kepada atlet-atlet yang mengharumkan nama bangsa secara virtual. Erick mengunggah percakapannya secara virtual lewat Instagram resminya.
Erick mengaku sedih karena tidak bisa menemani para atlet berjuang di Tokyo. Meski begitu menurutnya para atlet yang berhasil memboyong medali harus menyebarkan semangat ke atlet lainnya yang berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sebenernya sedih, saya nggak bisa nemenin. Kalau sudah dapat (medali), kasih semangat ke yang lain. Kita kasih virus semangat ke teman-teman yang lain," ungkap Erick, dikutip dari akun Instagram @erickthohir, Kamis (29/7/2021).
Kepada Windy dia berpesan agar tetap menjaga dan mempertahankan performanya. Karena masih muda, Windy diharapkan mampu terus membanggakan Indonesia di kancah dunia.
Kepada Eko, menurutnya sudah banyak yang diberikan untuk Indonesia. Erick memuji Eko yang menjadi atlet angkat besi dengan raihan medali terbanyak, 4 medali di 4 gelaran Olimpiade berturut-turut.
Dia juga memuji Rahmat Erwin sebagai atlet muda yang berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah Olimpiade Tokyo 2021. Satu medali perunggu di debut Rahmat Erwin pada gelaran Olimpiade.
"Saya mengucapkan selamat kepada pahlawan Indonesia. Saya apresiasi juga dengan tim coach," kata Erick.
Erick juga mengatakan dirinya terharu dan merasa bangga atas semua perjuangan para atlet Indonesia di kancah internasional, utamanya di gelaran Olimpiade Tokyo 2020.
(hal/dna)