Kacau! Gangster Ini Rampok 2 Bank Sekaligus dan Tebar Bom di Mana-mana

Danang Sugianto - detikFinance
Selasa, 31 Agu 2021 14:39 WIB
Kacau! Gangster Ini Rampok 2 Bank Sekaligus dan Tebar Bom di Mana-mana
Jakarta -

Aracatuba, salah satu kota di Brasil dalam kondisi mencekam. Telah terjadi perampokan bank yang dilakukan oleh gangster bersenjata lengkap. Melansir AFP, Selasa (31/8/2021), para gangster itu merampok dua bank sekaligus. Dalam aksi itu ada 3 orang yang tewas.

Saat melancarkan aksinya, para gangster itu menggunakan bahan peledak, drone hingga senjata berat. Bahan peledak itu disebar di beberapa titik di kota yang berpenduduk 200.000 orang itu. Bahkan kantor polisi juga dipasangi bahan peledak tersebut.

Setelah merampok dua bank, mereka melarikan diri dengan mengikat sandera atap dan kap mobil mereka. Aksi keji itu dilakukan gangster tersebut untuk melarikan diri. Dua warga sipil dan salah satu perampok bank tewas dalam serangan itu. Kejadian ini juga smenyebabkan sedikitnya enam orang terluka.

Seorang saksi yang enggan disebutkan namanya mengatakan bahwa para gangster itu mengenakan rompi antipeluru, senapan dan helm dan tampak seperti tentara. "Adegan teror yang dialami oleh penduduk Aracatuba tidak akan luput dari hukuman," sumpah Gubernur Sao Paulo Joao Doria.

Joao juga memerintahkan satuan tugas yang terdiri dari 380 petugas polisi untuk memburu gerombolan itu. "Dua penjahat ditangkap dan yang ketiga tewas saat berhadapan dengan polisi," katanya.

Sebelumnya Brasil juga pernah mengalami kejadian serupa dalam beberapa tahun terakhir. Para perampok ini melakukan aksinya dengan rencana matang dan dilengkapi dengan senjata berat. Mereka melakukan aksinya di kota-kota berukuran sedang, dengan tujuan agar rute pelarian yang mudah dan jumlah uang yang dirampok dari bank cukup besar.

Pada bulan Desember tahun lalu, dua mega perampokan serupa terjadi. Kejadiannya hanya terpisah satu hari dari serangan sebelumnya yang terjadi di negara bagian Para, di utara, dan Santa Catarina di selatan.

Beberapa bulan sebelumnya, kota Botucatu dan Ourinhos di Sao Paulo mengalami serangan yang sama. Menurut Departemen Keamanan Sao Paulo, kedua kasus telah diselesaikan dan sebagian besar para anggota geng-geng tersebut telah dipenjara.

Lihat juga video 'Pengakuan Pemuda di Sumsel yang Didor Polisi Usai Rampok-Perkosa Lansia':






(das/fdl)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork