Harta orang paling kaya sejagat Jeff Bezos hari ini tercatat berkurang US$ 613 juta atau setara Rp 8,7 triliun. Meski begitu Bos Amazon itu hari ini masih menyandang orang paling kaya sedunia.
Data itu dikutip dari real time billionaires milik Forbes, Selasa (14/9/2021). Data harta kekayaan itu diupdate setiap harinya pada pukul 5 pagi swaktu setempat.
Dari daftar 10 orang terkaya, posisi nomor satu masih diduduki oleh Jeff Bezos. Meskipun hartanya hari ini menyusut Rp 8,7 triliun menjadi US$ 200,3 miliar atau setara Rp 2,84 kuadriliun.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara yang mengalami kenaikan harta paling tinggi hari ini adalah Elon Musk. Harta dari Bos Tesla ini naik US$ 1,5 miliar atau setara Rp 21,3 triliun menjadi US$ 192 miliar atau sekitar Rp 2,73 kuadriliun. Namun dia masih berada di posisi kedua.
Sedangkan yang mengalami penurunan harta paling banyak adalah Mark Zuckerberg yang turun US$ 767 juta atau setara Rp 10,89 triliun menjadi US$ 134,5 miliar atau Rp 1,9 kuadriliun.
Berikut daftar 10 orang paling kaya sedunia dan pergerakan jumlah hartanya hari ini:
- Jeff Bezos: turun US$ 613 juta menjadi US$ 200,3 miliar
- Elon Musk: naik US$ 1,5 miliar menjadi US$ 192,6 miliar
- Bernard Arnault & family: turun US$ 1,9 miliar menjadi US$ 187,1 miliar
- Mark Zuckerberg: turun US$ 767 juta menjadi US$ 134,5 miliar
- Bill Gates: naik US$ 35 juta menjadi US$ 131,7 miliar
- Larry Page: naik US$ 1,2 miliar menjadi US$ 122 miliar
- Sergey Brin: naik US$ 1,1 miliar menjadi US$ 117,6 miliar
- Larry Ellison: turun US$ 750 juta menjadi US$ 116,5 miliar
- Warren Buffett: naik US$ 681 juta menjadi US$ 101,5 miliar
- Steve Ballmer: naik US$ 341 juta menjadi US$ 95,4 miliar
Simak juga video 'Hitung-hitungan Harta Jeff Bezos oleh Seorang Fisikawan':