Mendag Cek Minyak Goreng di Pasar Kebayoran Lama, Harganya Masih Mahal!

Aldiansyah Nurrahman - detikFinance
Rabu, 09 Mar 2022 10:30 WIB
Foto: Aldiansyah Nurrahman/detikcom
Jakarta -

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengecek stok minyak goreng dan berbagai bahan pokok di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Hasilnya, minyak goreng tersedia namun harganya melebihi harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

"Minyak goreng ada barangnya, baik curah maupun kemasan. Permasalahannya, hari ini tidak ada satu pun kios yang kita datangkan menjual sesuai HET yang ditentukan oleh pemerintah," katanya, Rabu (9/3/2022).

Salah satu pedagang di Pasar Kebayoran Lama, Afung mengaku sulit mendapatkan minyak goreng, terlebih minyak goreng murah. Ia mengatakan membeli minyak goreng curah dari agen di atas Rp 220.000 untuk 16 kilogram (kg).

"Saya jualnya per kg Rp 17.000," kata Afung.

Adapun HET ditetapkan Rp 11.500 per liter untuk minyak goreng curah, Rp 13.500 per liter untuk minyak goreng kemasan sederhana, dan Rp 14.000 per liter untuk minyak goreng kemasan premium.

Sebelumnya Kementerian Perdagangan mengungkapkan bahwa stok minyak goreng tidak langka. Namun, ada yang mempermainkan stoknya.

"Secara prinsip minyak goreng yang beredar ada, minyak goreng yang saat ini sudah dikategorikan minyak goreng murah, tapi ada yang mempermainkan," tutur Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan dalam sebuah diskusi virtual, Selasa (8/3/2022).

Simak Video 'Harga Bahan Pokok Jelang Ramadhan Naik: Cabai Sampai Minyak Goreng':






(ara/ara)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork