Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) memotivasi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) agar bisa menjadi pengusaha sukses. Zulhas meminta para pengusaha bisa melihat sisi positif dari segala situasi dan pantang menyerah.
"Tergantung cara pandang, kesulitan bisa dibalik menjadi peluang, tetapi syaratnya kita memang tidak boleh menyerah. Untuk itu, kita harus mempelajari ilmunya. Dalam berusaha itu ada jatuh bangunnya. Ketika menghadapi cobaan dalam bisnis, saya melihat itu sebagai ujian untuk maju ke tingkat selanjutnya," ujar dia di Pusat Oleh-oleh Shinta Bandar Lampung, ditulis Jumat (3/3/2023).
Dia mengungkapkan dalam menjalankan usaha, para pelaku usaha juga harus menanamkan integritas. Kepercayaan dari mitra bisnis merupakan hal yang utama agar usaha bisa berkesinambungan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Zulhas juga meminta para pelaku usaha untuk terus belajar dan meningkatkan kemampuan diri, seperti mengikuti berbagai kursus dan membaca buku.
"Hidup itu belajar, setiap momen itu belajar. Kita bisa belajar dari anak, dari lingkungan. Belajar mencari peluang dan kesempatan, jangan malas," ujar dia.
Dalam kunjungan ini sejumlah produk UMKM juga dipamerkan seperti produk makanan dan minuman olahan serta kain Tapis khas Lampung.
(kil/ara)