Mau Berangkat Mudik? Ini Nomor Telepon Darurat yang Perlu Dicatat

Mau Berangkat Mudik? Ini Nomor Telepon Darurat yang Perlu Dicatat

Ignacio Geordi Oswaldo - detikFinance
Rabu, 19 Apr 2023 13:30 WIB
Ilustrasi kode area nomor telepon daerah di Indonesia.
Foto: Istimewa
Jakarta -

Sebagian di antara kita mungkin ada yang berencana untuk melakukan mudik atau perjalanan selama libur Lebaran. Momen ini biasanya merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu oleh perantau jelang perayaan Idul Fitri.

Meski begitu selama melakukan perjalanan mudik, sering kali banyak hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Misalnya kecelakan, kehabisan bensin, ban bocor, atau terjebak macet di jalan hingga tidak dapat melakukan aktivitas apapun.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, penting bagi para pemudik untuk mengetahui daftar nomor telepon darurat. Dengan begitu pemudik dapat menghubungi pihak-pihak yang diperlukan bilamana terjebak dalam situasi yang tidak diinginkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Melansir dari dari instagram resmi @Kemnaker, Rabu (18/4/2023), berikut daftar nomor penting yang perlu kamu tahu selama mudik lebaran

1. Jasa Marga: 14080

ADVERTISEMENT

2. BNPB: 117

3. Kepolisian: 110

4. Pemadam Kebakaran: 113

5. BBM Pertamina: 135

6. Ambulan: 119

7. Basarnas: 115

8. Kemenhub: 151

Sebagai informasi, sebelumnya Polri telah memprediksi ada peningkatan jumlah pemudik pada 2023 ini. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya tidak adanya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

Mengutip keterangan dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Polri meyakini bahwa akan ada 123,8 juta orang yang mudik tahun ini. Baik melalui jalur darat, laut, maupun udara.

Untuk itu, bagi detikers yang saat ini tengah dalam perjalanan mudik dihimbau untuk tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan diri. Perhatikan juga untuk nomor-nomor darurat di atas bilamana mengalami kendala selama mudik lebaran.

(fdl/fdl)

Hide Ads