Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah dinyatakan menang pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Menyongsong pemerintahan baru, Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menyampaikan sederet pekerjaan rumah (PR) yang mesti diselesaikan.
Ketua Umum Apindo Shinta Widjaja Kamdani berharap, pemerintahan selanjutnya bisa lebih peka untuk nantinya meneruskan keberlanjutan dari reformasi struktural yang sudah dilakukan dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal ini mengingat tantangan dalam menghadapi ekonomi global yang tidak mudah.
Selain itu, ia juga berharap agar pemerintahan selanjutnya nanti bisa menjadikan roadmap perekonomian Apindo sebagai salah satu pedoman dan membantu dalam mengembangkan dunia usaha.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami sudah menyampaikan melalui roadmap perekonomian yang sudah kami sampaikan kepada pemenang, untuk supaya bisa.. kita kan sekarang dalam kondisi ekonomi global yang tidak mudah. Sehingga saya rasa pemerintah yang akan datang musti peka, untuk bagaimana nanti meneruskan keberlanjutan dari reformasi struktural yang sudah dilakukan oleh pemerintah Jokowi," kata Shinta, ditemui di Kantor Kemenko Marves, Jakarta Pusat, Jumat (22/3/2024).
Lebih lanjut, Shinta juga menyoroto masalah kepastian hukum, tumpang tindih regulasi, serta perizinan yang kerap kali menjadi tantangan perekonomian Indonesia. Ditambah lagi, juga banyak permasalahan di lapangan terkait kesenjangan antara regulasi yang bagus, namun ternyata dalam implementasinya masih sangat kurang.
Oleh karena itu menurutnya, masalah tersebut menjadi PR besar yang harus menjadi perhatian daripemerintahan baru nantinya. Dengan demikian, harapannya pemerintahan yang baru nanti bisa lebih cepat dalam meneruskan kepemimpinan mendatang.
"Catatan-catatan ini sudah saya sampaikan, dan kami harap nanti bisa jadi perhatian untuk pemerintahan yang baru," ujarnya.
Di samping itu, Shinta turut mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran karena telah dinyatakan menang berdasarkan hasil rekapitulasi Pemilu 2024 yang dirilis Komisi Pemilihan Umum (KPU) kemarin. Adapun suara untuk pasangan calon ini unggul dibandingkan dengan pasangan calon lainnya.
"Kami sudah mengucapkan selamat, tentu saja pak prabowo dan gibran yang sudah ditetapkan untuk sebagai pemenang, dan walaupun kita masih menunggu yah karena ada pengajuan ke MK (Mahkamah Konstitusi) dan lain-lain. Tapi prinsipnya saya rasa kami memiliki harapan yang besar untuk pemerintahan yang baru, untuk bisa turut terus bekerjasama dengan dunia usaha," pungkasnya.
(shc/rrd)