Airlangga ke Prabowo: Selamat Ulang Tahun, Presiden Terpilih

Shafira Cendra Arini - detikFinance
Kamis, 17 Okt 2024 10:43 WIB
Foto: Dok. DPP Partai Golkar
Jakarta -

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

Ucapan itu disampaikannya melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @airlanggahartarto_official. Dalam unggahan itu, Airlangga menyertakan fotonya yang duduk berdampingan bersama Prabowo. Keduanya kompak mengenakan pakaian putih.

"Selamat Ulang Tahun Bapak Prabowo Subianto @prabowo, Presiden terpilih Republik Indonesia 2024-2029," kata Airlangga, dikutip dari unggahan tersebut, Kamis (17/10/2024).

Tak lupa, Airlangga juga menyampaikan doa dan harapan untuk Prabowo. Salah satunya, doa untuk Prabowo dalam memimpin Indonesia selama 5 tahun ke depan.

"Semoga Bapak senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan dan petunjuk oleh Allah SWT dalam memimpin dan memajukan negara-bangsa dan seluruh rakyat Indonesia yang kita cintai ini," ujarnya.

Simak: Video: Kata Airlangga Setelah Dipanggil Prabowo ke Kertanegara







(shc/eds)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork