Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto tiba-tiba mengunjungi kantor Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan. Airlangga tiba di kantor Luhut pada 17.35 WIB.
Saat ditanya mengenai kehadirannya, Airlangga tak berbicara banyak. Ia pun langsung masuk ke lift.
Namun, pertemuan tersebut tidak berlangsung lama. Airlangga lantas keluar saat pukul 06.10 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ditanya lebih lanjut mengenai pertemuan keduanya, Airlangga menyebut hanya membahas terkait kondisi perekonomian secara keseluruhan serta berbagai perjanjian dagang internasional. Ia pun menekankan tidak membahas program makan bergizi gratis (MBG).
"Enggak (bahas MBG), bahas biasa lah ekonomi secara keseluruhan. Kita sedang membahas berbagai perjanjian internasional," kata Airlangga saat ditemui di kantor DEN, Jakarta Pusat, Jumat (3/10/2025).
Seperti diketahui, Indonesia telah merampungkan perjanjian dagang. Terbaru, Indonesia telah menyelesaikan perundingan perjanjian Indonesia-European Union Comprehensive Economic Patnership Agreement (IEU-CEPA). Lalu, menandatangani kerja sama kemitraan ekonomi komprehensif (CEPA) dengan Kanada
Menteri Perdagangan Budi Santoso mengatakan perjanjian ini dapat membuka pasar baru bagi kedua negara tersebut, termasuk ke Amerika Serikat (AS) serta Meksiko. Budi mengatakan kesepakatan dengan Kanada membutuhkan waktu 2 tahun 7 bulan.
Lalu pada 11 Agustus, Indonesia juga telah menandatangani persetujuan kemitraan ekonomi komprehensif Indonesia-Peru (IP CEPA). Tidak hanya itu, Budi menyebut Indonesia juga akan menandatangani untuk perundingan Indonesia-Eurasian Economic Union Free Trade Agreement (I-EAEU FTA) pada Desember mendatang.
"Dan nanti bulan Desember, rencananya kita menandatangani Indonesia-Eurasia FTA dan juga Indonesia-Tunasia Preferential Trade Agreement (IT-PTA). Mungkin tahun ini bisa menandatangani karena memang perjanjiannya sudah selesai," kata Budi dalam acara pelepasan ekspor di PT Frisian Flag Indonesia, Cikarang, Jawa Barat, Kamis (30/9/2025).
(rea/rrd)