QRIS TAP Bayar Tanpa Pindai, Wujud Inovasi Digital Bank Indonesia

QRIS TAP Bayar Tanpa Pindai, Wujud Inovasi Digital Bank Indonesia

Hafis Khoerus Syifa - detikFinance
Jumat, 24 Okt 2025 07:00 WIB
Ilustrasi QRIS
Foto: dok. Bank Indonesia
Jakarta -

Di tengah pesatnya perkembangan dunia digital, transformasi ekonomi dan keuangan juga terus bergerak menuju arah yang lebih modern dan inklusif. Digitalisasi ini tidak hanya membuat berbagai layanan menjadi lebih mudah diakses, tetapi juga mendorong keamanan transaksi serta memperluas partisipasi masyarakat dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Pada 14 Maret 2025, Bank Indonesia telah resmi meluncurkan QRIS Tanpa Pindai (TAP), inovasi terbaru dalam sistem pembayaran digital berbasis NFC (Near Field Communication). Teknologi ini memungkinkan pengguna melakukan transaksi hanya dengan mendekatkan ponsel ke alat atau stiker QRIS TAP milik merchant - tanpa perlu membuka kamera atau memindai kode QR.

Sebagai bentuk penyempurnaan dari sistem QRIS yang sudah dikenal luas, QRIS TAP menawarkan pengalaman pembayaran yang lebih cepat, praktis, dan minim risiko salah scan. Inovasi ini sangat ideal untuk digunakan di area dengan mobilitas tinggi seperti kafe, pusat perbelanjaan, transportasi umum, dan fasilitas publik lainnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

QRIS TAP menghadirkan kemudahan bagi seluruh pihak. Bagi pengguna, transaksi menjadi lebih mudah, cepat, dan aman. Bagi merchant, proses pembayaran berlangsung lebih efisien dan membantu mengurangi antrean. Sementara bagi Penyedia Jasa Pembayaran (PJP), QRIS TAP membuka peluang untuk meningkatkan volume transaksi dan daya saing di pasar digital.

Saat ini, QRIS TAP sudah dapat digunakan di sejumlah lokasi seperti MRT Jakarta (Bundaran HI-Lebak Bulus), Royaltrans Jakarta, DAMRI JR Connection, serta beberapa rumah sakit seperti RSUD Tarakan, RSCM Kencana, dan RSPAD Gatot Subroto Paviliun Kartika.

ADVERTISEMENT

Kabar baiknya, inovasi QRIS TAP akan menjadi salah satu terobosan menarik yang diperkenalkan di ajang FEKDI x IFSE 2025 tahun ini. Sebagai bagian dari upaya memperluas literasi dan kolaborasi di sektor ini, Bank Indonesia akan menggelar Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) yang tahun ini berkolaborasi dengan Indonesia Fintech Summit & Expo (IFSE).

Dengan tema 'Sinergi dan Inovasi untuk Akselerasi Transformasi Ekonomi dan Keuangan Digital Indonesia', FEKDI x IFSE 2025 akan berlangsung pada 30-31 Oktober hingga 1 November 2025 di Hall B, Jakarta International Convention Center (JICC). Acara ini gratis dan terbuka untuk umum.

Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui Instagram @fekdi_official atau situs resmi https://fekdixifse.co.id.

Simak juga Video: QRIS Tap Baru Bisa di Android, Kenapa Apple Belum?

(prf/ega)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads