Purbaya Kirim Surat Cinta ke Pengusaha: Bayar Pajak Tepat Waktu!

Purbaya Kirim Surat Cinta ke Pengusaha: Bayar Pajak Tepat Waktu!

Anisa Indraini - detikFinance
Jumat, 14 Nov 2025 17:07 WIB
Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa bersama Wamenkeu Suahasil Nazara melalukan rapat kerja dengan Komite IV DPD di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (3/11/2025).
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta -

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengungkapkan beberapa upaya yang dilakukan untuk mengejar target penerimaan pajak hingga akhir 2025. Salah satunya dengan menebar ratusan surat cinta atau Surat Permintaan Penjelasan atas Data dan/atau Keterangan (SP2DK) kepada pengusaha.

Purbaya mengatakan hal itu dilakukan agar pengusaha yang belum membayarkan kewajibannya bisa melakukan secara tepat waktu.

"Ada beberapa ratus pengusaha yang belum bayar pajak tepat waktu, kita akan kirim surat cinta juga ke mereka supaya bayar tepat waktu," ujar Purbaya dalam media briefing di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat (14/11/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain lewat surat, Purbaya mengatakan pihaknya juga mendatangi secara langsung beberapa wajib pajak yang belum membayar pajak secara tepat waktu.

"Jadi segala effort diarahkan untuk yang belum bayar pajak sesuai dengan aturan," tuturnya.

ADVERTISEMENT

Sebagai informasi, realisasi penerimaan pajak hingga akhir September 2025 masih mengalami kontraksi. Berdasarkan data Kementerian Keuangan, realisasi penerimaan pajak sampai 9 bulan pertama terkumpul Rp 1.295,3 triliun atau baru setara 62,4% dari target.

Angka itu mengalami penurunan sebesar 4,4% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 1.354,9 triliun.

"Kita sudah hitung semuanya, kira-kira yang paling penting ya, defisitnya masih di bawah 3% terjaga dengan baik," imbuh Purbaya.

(acd/acd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads