Prabowo Ungkap MBG Tembus 44 Juta Penerima, 2 Miliar Porsi Diproduksi

Prabowo Ungkap MBG Tembus 44 Juta Penerima, 2 Miliar Porsi Diproduksi

Herdi Alif Al Hikam - detikFinance
Jumat, 28 Nov 2025 21:39 WIB
Prabowo di HGN 2025.
Presiden Prabowo Subianto.Foto: Dok Kemendikdasmen
Jakarta -

Presiden Prabowo Subianto menyatakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) telah menyentuh penerima hingga 44 juta orang di Indonesia. Mulai dari anak-anak, ibu hamil, hingga anak usia dini.

Hal ini diungkapkan Prabowo di depan para pelaku ekonomi dan keuangan pada pidatonya di Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI), di Kantor Pusat Bank Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (28/11/2025).

"Saya terima kasih kepada Kepala BGN, kita capai lebih dari 44 juta penerima manfaat (MBG) dari anak-anak, ibu hamil, dan anak usia dini sudah menerima," ungkap Prabowo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nah dari total 44 juta penerima itu bila dihitung produksi makanan per porsi jumlahnya sudah mencapai 2 miliar porsi. Program MBG sendiri berjalan sejak Januari 2025 yang lalu.

ADVERTISEMENT

"Sudah 2 miliar (porsi) kita produksi dan disampaikan ke penerima manfaat. Ini prestasi membanggakan," tegas Prabowo.

(hal/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads