Rupiah-IHSG Langsung Melemah

Rupiah-IHSG Langsung Melemah

Angga Aliya ZRF - detikFinance
Kamis, 27 Mei 2010 09:45 WIB
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan nilai tukar rupiah membuka perdagangan hari ini dengan melemah mengikuti pelemahan bursa regional lainnya. IHSG langsung anjlok hingga 2% lebih.

Pada perdagangan Kamis (27/5/2010), IHSG dibuka melemah 26,725 poin atau 0,99% ke level 2670,55. Pelemahan IHSG terus berlanjut, hingga pukul 09.35 waktu JATS, IHSG merosot di level 2620,353, anjlok 76,427 poin atau 2,7%.

Kemerosotan IHSG terjadi setelah kemarin IHSG berhasil melakukan loncatan besar lebih dari 182,661 poin (7,27%) ke level 2.696,780. IHSG bahkan berhasil mengukir kenaikan spektakuler dibandingkan bursa-bursa Asia Pasifik lainnya. Namun hari ini, loncatan tersebut harus tertahan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saham-saham berkapitalisasi besar pun kompak merosot dalam waktu 10 menit, seperti Indo Tambangraya Megah (ITMG) turun Rp 1.650, Indocement Tunggal Prakarsa (INTP) turun Rp 1.250, Astra International (ASII) turun Rp 1.150, dan Astra Agro Lestari (AALI) turun Rp 1.200.

Bursa-bursa regional juga mayoritas bergerak melemah hingga pukul 09.30 WIB:

  • Nikkei-225 turun 55,03 poin atau 0,58 persen ke level 9.467,63
  • Straits Times turun 13,90 poin atau 0,52 persen ke level 2,682

Sejalan dengan penurunan IHSG, nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS) juga dibuka melemah tipis ke Rp 9.350 dibandingkan penutupan kemarin Rp 9.320 per Dolar AS.

(ang/qom)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads