Saham-saham Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang sangat aktif diperdagangkan berhasil mengangkat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menembus level 2.900. Kondisi bursa regional juga memberi sentimen positif terhadap naiknya IHSG.
Membuka perdagangan pagi tadi, IHSG dibuka turun 10,657 poin atau 0,37% menjadi 2868,8. Sementara pada sesi siang, IHSG berhasil mencetak rebound dengan naik tipis 1,758 poin atau 0,06% ke level 2879,062.
Menutup perdagangan Selasa (6/7/2010), IHSG bertengger di level 2910,648, naik 33,344 poin atau setara 1,16%. Indeks LQ 45 juga ditutup menguat 7,410 poin (1,33%) di level 565,491.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saham-saham BUMN yang memimpin dengan transaksi paling aktif adalah PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), PT Telkom Tbk (TLKM). Saham PGAS diperdagangkan sebanyak 3.101 kali dengan total nilai Rp 200,9 miliar ditutup pada harga Rp 4000, sementara TLKM sebanyak 1.213 kali dengan total Rp 146,6 miliar ditutup di harga Rp 7850.
Kondisi bursa Asia juga membuat laju IHSG semakin lancar. Semua bursa regional bertengger di zona hijau dengan kenaikan yang cukup signifikan. Berikut kondisi bursa regional sore ini:
- Indeks Komposit Shanghai naik 45,48 poin (1,92%) ke level 2.409,42
- Indeks Hang Seng naik 241,92 poin (1,22%) ke level 20.084,12Â Â
- Indeks Nikkei 225 naik 71.26 poin (0.77%) ke 9.338,04Â Â
- Indeks Straits Times naik 22.01 poin (0.77%) ke 2.866,03
Perdagangan masih belum terlalu ramai, bahkan sesi I nilai transaksi kurang dari Rp 1 triliun. Frekuensi transaksi di seluruh pasar mencapai 79.903 kali pada volume 2,877 miliar lembar saham senilai Rp 2,659 triliun. Sebanyak 128 saham naik, 67 saham turun dan 58 saham stagnan.
Saham-saham yang naik harganya di top gainer antara lain Delta Jakarta (DLTA) naik Rp 2.500 ke Rp 83.500, Goodyear (GDYR) naik Rp 950 ke Rp 13.450, Astra Agro Lestari (AALI) naik Rp 850 ke Rp 19.050.
Sementara saham-saham yang turun harganya di top loser antara lain Mandom Indonesia (TCID) turun Rp 450 ke Rp 7.500, Toba Pulp Lestari (INRU) turun Rp 70 ke Rp 1.010, dan Selamat Sempurna (SMSM) turun Rp 80 ke Rp 600.
Sementara nilai tukar rupiah pun kompak ditutup menguat di posisi Rp 9.070/US$ dibandingkan dibuka pagi tadi di posisi Rp 9.090/US$.











































