Saham Ritel Selamatkan Wall Street

Saham Ritel Selamatkan Wall Street

- detikFinance
Jumat, 04 Feb 2011 07:08 WIB
Jakarta - Indeks saham di bursa Wall Street ditutup menguat tipis berkat kenaikan saham-saham peritel menyusul keluarnya data penjualan jaringan pertokoan yang sangat memuaskan.

Indeks ritel Morgan Stanley tercatat naik 2,8%, dipicu kenaikan saham-saham peritel seperti Sears Holdings Corp hingga 8% dan Ross Stores Inc yang naik hingga 6%.

Penguatan saham-saham peritel terjadi setelah penjualan jaringan pertokoan AS naik hingga 4,8% selama Januari. Ditambah kenaikan aktivitas sektor jasa dan membaiknya data klaim pengangguran, hal itu langsung memberikan optimisme baru akan membaiknya perekonomian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kekuatan sektor ritel kemungkinan menjadi feature hari ini. Secara umum anda mendapatkan profit taking, pasar yang konsoidatif setelah beberapa hari kenaikan yang tajam, menjelang data pengangguran besok," ujar Nick Kalivas, analis dari MF Global seperti dikutip dari Reuters, Jumat (4/2/2011).

Pada perdagangan Kamis (3/2/2011), indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) ditutup menguat 20,29 poin (0,17%) ke level 12.062,26. Indeks Standard & Poor's 500 juga menguat 3,07 poin (0,24%) ke level 1.307,10 dan Nasdaq menguat 4,32 poin (0,16%) ke level 2.753,88.

Namun penguatan indeks saham terhambat oleh kerusuhan di Mesir yang belum juga berhenti sehingga dikhawatirkan bisa menular ke negara-negara tetangga lainnya.

Perdagangan saham tidak terlalu ramai dengan transaksi di New York Stock Exchange hanya sebesar 7,69 miliar lembar saham, di bawah rata-rata tahun lalu yang mencapai 8,47 miliar lembar saham.

(qom/qom)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads