Posisi tertinggi S&P 500 itu sudah berhasil ditahan selama lima hari perdagangan berturut-turut, yaitu di batas level psikologis 1.400. Sejak awal tahun ini, indeks acuan itu sudah naik 11,6% dan diperkirakan masih akan bertahan di pekan-pekan mendatang.
Indeks sektor teknologi tumbuh lagi, meski hanya tipis 0,4% tapi jika ditotal sejak awal tahun sudah melaju 18%. Sektor ini berhasil memberi Nasdaq poin meski hanya tipis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada penutupan perdagangan Rabu waktu setempat, Indeks Dow Jones turun 45,57 poin (0,35%) ke level 13.124,62. Indeks S&P 500 melemah 2,63 poin (0,19%) ke level 1.402,89. Indeks Komposit Nasdaq naik tipis 1,17 poin (0,04%) ke level 3.075,32.
Volume perdagangan cukup tipis, hanya 6 miliar lembar saham diperdagangkan di New York Stock exchange, NYSE Amex dan Nasdaq, dibandingkan dengan rata-rata volume transaksi harian 6,87 miliar lembar saham tahun ini.
(ang/ang)