Untung Grup Bakrie Melonjak, Bagaimana Saham-saham Anak Usahanya?

Untung Grup Bakrie Melonjak, Bagaimana Saham-saham Anak Usahanya?

- detikFinance
Selasa, 06 Mei 2014 11:45 WIB
Untung Grup Bakrie Melonjak, Bagaimana Saham-saham Anak Usahanya?
Jakarta - Kinerja perusahaan biasanya sejalan dengan kinerja sahamnya di pasar modal. Saat kinerja positif, sahamnya bisa naik, begitu juga sebaliknya.

Induk usaha Grup Bakrie, PT Bakrie and Brothers Tbk (BNBR), meraup laba Rp 665 milar dalam tiga bulan pertama 2014, melonjak 15.267%. Setelah laporan kinerja keuangan yang positif ini, bagaimana pergerakan saham-saham Grup Bakrie?

Laporan keuangan tersebut diumumkan pekan lalu, tepatnya pada Selasa 29 Mei 2014. Sepekan berselang, berikut ini kinerja saham-saham Grup Bakrie di lantai bursa pada penutupan perdagangan kemarin seperti dikutip dari data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (6/5/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Saham PT Bakrie and Brothers Tbk (BNBR) stagnan di Rp 50 per lembar, tidak bergerak sejak ada pengumuman kinerja. Dalam setahun terakhir saham BNBR tidak memberikan imbal hasil alias keuntungan investasi sama sekali.

2. Saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) ditutup di Rp 198 per lembar, sahamnya hanya naik tipis dari posisi pekan lalu Rp 194 per lembar. Dalam setahun terakhir saham BUMI memberikan imbal hasil -72,22%.

3. Saham PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) ditutup di Rp 216 per lembar, sahamnya hanya turun tipis dari posisi pekan lalu Rp 217 per lembar. Dalam setahun terakhir saham BRMS memberikan imbal hasil -47,32%.

4. Saham PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) stagnan di Rp 50 per lembar, tidak bergerak sejak ada pengumuman kinerja induknya. Dalam setahun terakhir saham ini tidak memberikan imbal hasil sama sekali.

5. Saham PT Darma Henwa Tbk (DEWA) stagnan di Rp 50 per lembar, tidak bergerak sejak ada pengumuman kinerja induknya. Dalam setahun terakhir saham DEWA tidak memberikan imbal hasil sama sekali.

6. Saham PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) stagnan di Rp 50 per lembar, tidak bergerak sejak ada pengumuman kinerja induknya. Dalam setahun terakhir saham ELTY memberikan imbal hasil -7,41%.

7. Saham PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) ditutup di Rp 92 per lembar, sahamnya stagnan sama seperti posisi pekan lalu. Dalam setahun terakhir saham ENRG memberikan imbal hasil -23,33%.

8. Saham PT Bakrie Sumatera Plantation Tbk (UNSP) ditutup di Rp 51 per lembar, sahamnya hanya naik tipis dari posisi pekan lalu Rp 50 per lembar. Dalam setahun terakhir saham UNSP memberikan imbal hasil -50%.

9. Saham PT Visi Media Asia Tbk (VIVA) ditutup di Rp 279 per lembar, sahamnya turun tipis dari posisi pekan lalu Rp 283 per lembar. Dalam setahun terakhir saham VIVA memberikan imbal hasil -53,67%.

10. Saham PT PT Intermedia Capital (MDIA) ditutup di Rp 1.880 per lembar, sahamnya naik tipis dari posisi pekan lalu Rp 1.870 per lembar. Saham MDIA baru dicatat di BEI 11 April 2014 lalu. Sejak IPO, investor sudah menerima imbal hasil 23,68%.

(ang/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads