WIKA Incar Laba Rp 764 Miliar Tahun Ini, Tumbuh 27%

WIKA Incar Laba Rp 764 Miliar Tahun Ini, Tumbuh 27%

- detikFinance
Kamis, 29 Jan 2015 14:43 WIB
WIKA Incar Laba Rp 764 Miliar Tahun Ini, Tumbuh 27%
Jakarta - PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) menargetkan penjualan tahun ini sebesar Rp 21,43 triliun atau naik 23,8% dari realisasi tahun 2014 sebesar Rp 17,31 triliun. Sementara laba bersih tahun ini juga ditargetkan naik 27,42% menjadi Rp 764,52 miliar dari realisasi Rp 600 miliar.

Corporate Secretary WIKA, Suradi menuturkan, perseroan juga menargetkan kontrak atau order book di tahun ini naik 31,63%, dari Rp 41,42 triliun di tahun 2014 menjadi Rp 54,5 triliun di tahun 2015.

"Kita merencakanan tumbuh 31%. Dari 54 orderbook ini, kita prognosakan untuk diproduksi Rp 16,4 triliun. Tumbuh dari prognosa tahun lalu Rp 12,7 triliun," tutur Suradi di acara konferensi pers WIKA di Restoran Meradelima, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (29/1/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, Suradi mengatakan, penjualan WIKA di tahun ini tumbuh 23,8% menjadi Rp 21,43 triliun dari tahun lalu Rp 17,31 triliun.

"Bottom line laba ditargetkan Rp 765 miliar. Ini target yang kita sasarkan di tahun 2015," tambahnya.

Sementara itu, terkait belanja modal atau capital expenditure (capex) di tahun ini, perseroan menganggarkan Rp 1,74 triliun, naik 52,37% dari tahun lalu yang mencapai Rp 1,05 triliun. Capex di tahun 2015 tersebut terdiri dari β€Žcapex WIKA induk Rp 952,2 miliar, dan capex anak perusahaan sebesar Rp 782,97 miliar.

"Kita bakal kerjakan untuk di bidang energi dan kelistrikan. Dan sumber daya air juga di bidang toll road," tuturnya.

(zul/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads