Naik 30 Poin, IHSG Hinggap Lagi di Level 5.300

Sesi I

Naik 30 Poin, IHSG Hinggap Lagi di Level 5.300

- detikFinance
Jumat, 06 Feb 2015 11:44 WIB
Naik 30 Poin, IHSG Hinggap Lagi di Level 5.300
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menembus level 5.300 setelah kemarin terkena aksi ambil untung. Saham-saham agrikultur naik tinggi.

Mengawali perdagangan pagi tadi, IHSG naik 17,456 poin (0,33%) ke level 5.297,351 mengekor penguatan bursa saham global dan regional. Investor asing memburu saham-saham unggulan.

Saham-saham perkebunan, terutama produsen kelapa sawit, melesat tinggi diburu investor. Posisi tertinggi yang bisa diraih Indeks ada di level 5.318,499.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada penutupan perdagangan Sesi I, Jumat (6/2/2015), IHSG menanjak 30,407 poin (0,58%) ke level 5.310,302. Sementara Indeks LQ45 melaju 7,249 poin (0,80%) ke level 918,188.

Investor asing memilih saham-saham bank untuk diburu hingga siang hari ini. Hanya tiga sektor yang melemah, yaitu aneka industri, infrastruktur, dan perdagangan.

Perdagangan hari ini berjalan moderat dengan frekuensi transaksi sebanyak 111.919 kali dengan volume 2,7 miliar lembar saham senilai Rp 3,881 triliun. Sebanyak 176 saham naik, 80 turun, dan 80 saham stagnan.

Pelepasan saham PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) oleh PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) membuat nilai transaksi perdagangan hari ini melonjak. Transaksi tersebut dilakukan di pasar negosiasi.

Bursa-bursa regional bergerak variatif hingga siang hari ini. Ada sentimen positif harga minyak dunia yang kembali naik hari ini.

Kondisi bursa-bursa di Asia hingga siang hari ini:

  • Indeks Nikkei 225 naik 129,15 poin (0,74%) ke level 17.633,77.
  • Indeks Hang Seng turun 68,96 poin (0,28%) ke level 24.696,53.
  • Indeks Komposit Shanghai anjlok 35,65 poin (1,14%) ke level 3.100,88.
  • Indeks Straits Times menguat 28,98 poin (0,85%) ke level 3.435,56.
Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya adalah Astra Agro (AALI) naik Rp 1.300 ke Rp 25.750, Gudang Garam (GGRM) naik Rp 1.175 ke Rp 57.675, Unilever (UNVR) naik Rp 925 ke Rp 36.175, dan Maskapai Reasuransi (MREI) naik Rp 475 ke Rp 4.000.

Sementara saham-saham yang turun cukup dalam dan masuk dalam kategori top losers antara lain Siloam (SILO) turun Rp 550 ke Rp 12.800, Multi Bintang (MLBI) turun Rp 300 ke Rp 11.475, Indo Straits (PTIS) turun Rp 225 ke Rp 720, dan Impack (IMPC) turun Rp 175 ke Rp 6.300.

(ang/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads