Pasar saham di AS bergerak cukup fluktuatif melemah pada perdagangan Senin, mengikuti pergerakan saham-saham energi yang turun karena melemahnya harga minyak.
Sementara dolar juga ikut berfluktuasi karena antisipasi kebijakan kenaikan suku bunga acuan, oleh bank sentral AS, The Fed.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada pedagangan Senin, indeks Dow Jones turun 11,61 poin (0,06%) ke level 18.116,04. Indeks S&P 500 turun 3,68 poin (0,17%) ke level 2.104,42. Sementara indeks Nasdaq turun 15,44 poin (0,31%), ke level 5.010,97.
Volume perdagangan saham memang rendah. Ada 5,42 miliar lembar saham yang diperdagangkan. Ini di bawah rata-rata harian, sebanyak 6,86 miliar lembar saham per hari di bulan ini.
(dnl/dnl)











































