Wall Street Masih Lesu

Wall Street Masih Lesu

- detikFinance
Rabu, 13 Mei 2015 06:53 WIB
Wall Street Masih Lesu
New York - Dalam 2 hari berturut-turut, bursa saham Wall Street, Amerika Serikat (AS) bergerak lesu. Investor masih bertanya-tanya soal rencana bank sentral AS, Federal Reserve (The Fed), menaikkan suku bunga acuannya.

"Jangka pendek, pasar tersandera oleh kebijakan suku bunga acuan," kata Analis, Jim Awad, dilansir dari Reuters, Rabu (13/5/2015).

Pada perdagangan Selasa, indeks Dow Jones turun 36,94 poin (0,2%) ke 18.068,23. Indeks S&P 500 turun 6,21 poin (0,29%) ke 2.099,12. Sementara indeks Nasdaq turun 17,38 poin (0,35%) ke 4.976,19.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ongkos atau biaya pinjaman lewat obligasi di AS naik, meski The Fed masih mempertahankan tingkat suku bunganya hingga mendekati 0%. Kenaikan biaya pinjaman ini mengancam pemulihan ekonomi AS. Obligasi sering menjadi instrumen perusahaan untuk mencari modal ekspansi.

Ada sekitar 5,9 miliar lembar saham yang ditransaksikan kemarin. Ini di bawah rata-rata transaksi harian, 6,8 miliar lembar saham.

(dnl/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads