Lanjutkan Penguatan, IHSG Naik 13 Poin

Lanjutkan Penguatan, IHSG Naik 13 Poin

Angga Aliya - detikFinance
Rabu, 01 Jul 2015 09:06 WIB
Lanjutkan Penguatan, IHSG Naik 13 Poin
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 13 poin mengikuti penguatan bursa-bursa regional. Bangkrutnya Yunani semalam masih memberi sentimen negatif.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dibuka stagnan di posisi Rp 13.330 per dolar AS sama seperti posisi pada penutupan perdagangan kemarin.

Pada perdagangan preopening, IHSG naik 13,408 poin (0,27%) ke level 4.924,066. Sedangkan Indeks LQ45 menguat 3,426 poin (0,41%) ke level 842,568.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Membuka perdagangan, Rabu (1/7/2015), IHSG bertambah 14,502 poin (0,30%) ke level 4,925,160. Indeks LQ45 tumbuh 3,381 poin (0,40%) ke level 842,523.

Secara perlahan, Indeks menanjak di zona hijau. Hampir semua indeks sektoral di lantai bursa bisa menguat, kecuali sektor infrastruktur.

Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG melaju 15,083 poin (0,31%) ke level 4.925,74. Sementara Indeks LQ45 menanjak 3,390 poin (0,40%) ke level 842,532.

Kemarin IHSG masih bisa menguat meski di tengah sentimen negatif Yunani yang di ambang kebangkrutan. Saham-saham bisa rebound setelah jatuh cukup dalam pada perdagangan sebelumnya.

Semalam Wall Street berhasil ditutup positif, setelah perdagangan berjalan naik-turun, karena investor berharap Yunani bisa menyelesaikan pembayaran utangnya kepada International Monetary Fund (IMF).

Bursa-bursa regional masih bisa bertahan positif di tengah sentimen negatif dari Yunani. Hanya pasar saham China yang jatuh ke zona merah.

Berikut situasi di bursa-bursa regional pagi hari ini:

  • Indeks Nikkei 225 naik 32,02 poin (0,16%) ke level 20.267,75.
  • Indeks Komposit Shanghai turun 36,59 poin (0,86%) ke level 4,240.64.
  • Indeks Straits Times menguat 7,47 poin (0,23%) ke level 3.324,80.
(ang/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads