Perdagangan 'Bergelombang', Wall Street Ditutup Positif

Perdagangan 'Bergelombang', Wall Street Ditutup Positif

Wahyu Daniel - detikFinance
Rabu, 08 Jul 2015 06:57 WIB
Perdagangan Bergelombang, Wall Street Ditutup Positif
Foto: Reuters
New York - Bursa saham Wall Street di Amerika Serikat (AS) ditutup positif. Setelah grafik perdagangan saham 'bergelombang' dengan volatilitas tinggi. Harga minyak, kondisi ekonomi China, dan krisis utang di Yunani menjadi sentimen di pasar saham.

Indeks harga saham perusahaan sektor energi di S&P naik 0,9%. Ini setelah harga minyak mentah naik 0,7% setelah sehari sebelumnya jatuh dalam.

"Penurunan harga minyak berakhir. Saham sektor energi naik lagi, dan ini membantu pasar saham naik," kata Analis, Stephen Massocca dilansir dari Reuters, Rabu (8/7/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pelaku pasar menaruh perhatian soal kondisi perekonomian China, dan turunnya pasar saham di negara tersebut. Soal Yunani, kabar terakhir, pemimpin negara pengguna mata uang euro (eurozone) melakukan pertemuan di Brussel untuk membahas langkah selanjutnya untuk menyelamatkan Yunani dari krisis.

Indeks Dow Jones naik 93,33 poin (0,53%) ke 17.776,91. Indeks S&P 500 naik 12,58 poin (0,61%) ke 2.081,34. Sementara indeks Nasdaq naik 5,52% ke 0,11%) menjadi 4.997,46.

Beberapa investor menganggap, badai ekonomi yang terjadi di Yunani dan China membuat bank sentral AS, Federal Reserve (The Fed) bakal menahan rencananya menaikkan suku bunga acuan.

Ada sekitar 8,6 miliar lembar saham yang ditransaksikan, di atas rata-rata harian sebanyak 6,9 miliar lembar.

(dnl/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads