Perdagangan Bursa Saham New York Setop Sementara

Perdagangan Bursa Saham New York Setop Sementara

Angga Aliya - detikFinance
Rabu, 08 Jul 2015 23:15 WIB
Perdagangan Bursa Saham New York Setop Sementara
Foto:Reuters
Jakarta - Otoritas bursa saham New York Stock Exchange (NYSE) menghentikan perdagangan sementara (suspensi) pada Rabu pagi waktu setempat. Akibat kejadian ini tak ada investor yang membeli atau menjual saham.

Dalam pengumuman singkat dari otoritas bursa, penyebabnya karena ada masalah teknis. Suspensi dilakukan pada Rabu pukul 11.32 waktu setempat.

"Saat ini kami mengalami masalah teknis, dan sedang ditanggulangi agar kembali normal secepatnya. Kami akan terus memberikan perkembangan sambil menyelesaikan masalah ini secepatnya," jelas otoritas NYSE seperti dikutip dari CNN, Kamis malam (8/7/2015)

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum ditutup, pasar saham sudah ada di zona negatif, misalnya indeks Dow Jones jatuh 175 poin (1%) sebelum suspensi perdagangan dilakukan. Kejadian ini berbarengan dengan adanya aksi jual besar-besaran di pasar saham China dan krisis di Yunani yang belum berkesudahan.

(hen/hen)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads