Kenaikan indeks Nasdaq dibantu oleh saham Google dan Facebook. Saham Apple juga membantu dengan kenaikan 0,7% menjadi US$ 115,4 per lembar.
"Ada rotasi sektor industri ke teknologi, karena perbaikan dari kinerja mereka (saham teknologi)," kata Analis, Chad Morganlander, dilansir dari Reuters, Kamis (6/8/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada perdagangan Rabu semalam, indeks Dow Jones turun 10,22 poin (0,06%) ke 17.540,47. Indeks S&P 500 naik 6,52 poin (0,31%) ke 2.099,84. Sementara indeks Nasdaq naik 34,4 poin (0,67%) ke 5.139,95.
Ada sekitar 7,2 miliar lembar saham yang ditransaksikan, di atas rata-rata harian sebesar 6,78 miliar lembar saham.
(dnl/dnl)











































