Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dibuka melemah di posisi Rp 14.116 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan kemarin di Rp 14.090 per dolar AS.
Pada perdagangan preopening, IHSG turun 44,649 poin (1,01%) ke level 4.367,810. Sedangkan Indeks LQ45 melemah 11,433 poin (1,53%) ke level 737,544.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seluruh indeks sektoral jatuh ke zona merah, koreksi terdalam dialami saham-saham konsumer dan perbankan. Aksi jual ini semakin ramai.
Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG berkurang 57,336 poin (1,30%) ke level 4.355,123. Sementara Indeks LQ45 jatuh 13,383 poin (1,79%) ke level 735,594.
Kemarin IHSG jatuh hingga 97 poin setelah investor latah lepas saham mengekor bursa Asia. Koreksi tajam ini membuat IHSG nyaris lengser dari 4.400.
Semalam bursa saham Wall Street kembali jatuh. Ini karena kekhawatiran perlambatan ekonomi China. Indeks saham di Wall Street jatuh hampir 3% karena aksi jual yang terjadi.
Sentimen dari Negeri Paman Sam tersebut membuat banyak bursa Asia berguguran. Hanya pasar saham Jepang yang masih bisa menguat.
Berikut situasi di bursa-bursa Asia pagi hari ini:
- Indeks Nikkei 225 naik 88,21 poin (0,49%) ke level 18.253,90.
- Indeks Hang Seng melemah 209,67 poin (0,99%) ke level 20.975,76.
- Indeks Komposit Shanghai terjun 112,03 poin (3,54%) ke level 3.054,59.
- Indeks Straits Times menipis 1,64 poin (0,06%) ke level 2.881,13.











































