Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini melemah tipis. Dolar AS berada di Rp 13.606 dibandingkan posisi pada perdagangan kemarin sore di Rp 13.600.
Pada perdagangan preopening, IHSG turun 20,210 poin (0,45%) ke level 4.442,015. Sedangkan Indeks LQ45 melemah 5,311 poin (0,70%) ke level 754,018.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Investor asing memburu saham-saham unggulan di tengah aksi jual investor domestik. Beberapa sektor ada yang berhasil naik ke zona hijau.
Hingga pukul 9.05 waktu JATS, IHSG menipis 5,220 poin (0,12%) ke level 4.457,005. Sementara Indeks LQ45 berkurang 1,191 poin (0,16%) ke level 758,138.
Kemarin IHSG hanya naik 10 poin di tengah perdagangan yang sepi. Dana asing mengalir keluar lantai bursa sekitar Rp 400 miliar.
Wall Street mengalami koreksi terparah dalam satu bulan terakhir. Jatuhnya harga komoditas membuat saham energi dan material dilepas investor.
Bursa regional pagi ini bergerak kompak melemah. Pernyataan The Fed soal rencana naiknya suku bunga menjadi sentimen negatif.
Berikut situasi di bursa-bursa Asia pagi hari ini:
- Indeks Nikkei 225 melemah 174,93 poin (0,89%) ke level 19.522,84.
- Indeks Hang Seng anjlok 404,34 poin (1,77%) ke level 22.484,58.
- Indeks Komposit Shanghai berkurang 29,54 poin (0,81%) ke level 3.603,36.
- Indeks Straits Times turun 20,45 poin (0,69%) ke level 2.938,56.











































