BPJS Kesehatan Bidik 188 Juta Peserta Tahun Ini

BPJS Kesehatan Bidik 188 Juta Peserta Tahun Ini

Ardan Adhi Chandra - detikFinance
Jumat, 15 Jul 2016 18:19 WIB
BPJS Kesehatan Bidik 188 Juta Peserta Tahun Ini
Foto: Ardan Adhi Chandra
Jakarta - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS Kesehatan) menargetkan ada 188 juta peserta di tahun 2016 ini. Saat ini, jumlah peserta yang dilindungi oleh BPJS Kesehatan tercatat sebanyak 167 juta orang.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Utama BPJS Kesehatan Fahmi Idris saat acara ulang tahun BPJS Kesehatan ke-48 di Kantor Pusat BPJS Kesehatan, Jakarta Pusat, Jumat (15/7/2016).

"Target 188 juta, saat ini sudah ada 167 juta," jelas Fahmi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk mencapai target peserta sebanyak 188 juta hingga akhir tahun 2016, BPJS Kesehatan menargetkan setiap bulannya ada 3 juta peserta baru yang terdaftar di asuransi milik pemerintah ini.

Lewat kemudahan pendaftaran kepesertaan BPJS Kesehatan lewat sistem online, pihaknya optimistis angka 188 juta peserta dapat tercapai hingga akhir tahun 2016.

"Kita targetkan 3 juta per bulan. Sekarang sangat mudah, daftarnya nggak harus ke kantor, bisa online," kata Fahmi.

Fahmi juga menyebutkan, tingkat kepatuhan pembayaran peserta BPJS Kesehatan sangat tinggi berada di angka 96%. Tingginya kepatuhan pembayaran iuran peserta asuransi milik pemerintah ini juga dikarenakan pihaknya memberikan perhatian khusus terhadap para pesertanya.

"Kepatuhan kita kalau total hampir 96%. Karena ada segmen tertentu kita beri perhatian khusus," tutup Fahmi. (drk/drk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads