Eximbank Terbitkan Surat Utang US$ 500 Juta

Eximbank Terbitkan Surat Utang US$ 500 Juta

Maikel Jefriando - detikFinance
Kamis, 30 Mar 2017 20:03 WIB
Eximbank Terbitkan Surat Utang US$ 500 Juta
Foto: Dok. Eximbank
Jakarta - Indonesia Eximbank baru saja menerbitkan Euro Medium Term Note (EMTN) sebesar US$ 500 juta dengan tenor 7 tahun. Penerbitan instrumen bertujuan untuk mendukung ekspansi pembiayaan jangka panjang.

Susiwijono Moegiarso, Plt Direktur Eksekutif Indonesia Eximbank sangat puas atas keberhasilan tersebut. Ini adalah kali kedua perusahaan pasar modal internasional setelah 5 tahun yang lalu.

"Penerbitan ini yang memperkuat posisi Indonesia Eximbank sebagai salah satu institusi yang diminati di pasar obligasi internasional," ungkap Susiwijono dalam keterangan tertulisnya, Kamis (30/3/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

HSBC Bank, Oversea-Chinese Banking Corporation (OCBC Bank) dan Mitsubishi UFJ Financial Group terpilih sebagai agen penjual surat utang. Roadshow dilaksanakan di Asia dan Eropa.

Direktur Pelaksana Raharjo menambahkan, harga penawaran awal sebesar 4,2% dengan permintaan US$ 5 miliar atau 10 kali lipat.

"Melihat animo yang besar dari investor, harga final ditetapkan 3,9% yang berarti 25 basis point di atas obligasi global pemerintah. (mkj/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads