Sandiaga Uno Buka Perdagangan Saham Pagi Ini

Sandiaga Uno Buka Perdagangan Saham Pagi Ini

Muhammad Fida Ul Haq, Danang Sugianto - detikFinance
Jumat, 02 Jun 2017 10:13 WIB
Sandiaga Uno Buka Perdagangan Saham Pagi Ini
Foto: Muhammad Fida
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini kedatangan tamu seorang Wakil Gubernur DKI Jakarta Terpilih Sandiaga Uno. Sandi datang untuk membuka perdagangan saham sekaligus meluncurkan Oke Oce Stock Center.

Tiba di Gedung BEI pukul 8.45 WIB, Sandiaga tampak plontos mengenakan kaca mata dan batik unik berkelir gradasi hijau dan merah muda. Ia membuka perdagangan saham yang hijau pagi ini.
Sandiaga Uno buka Perdagangan SahamSandiaga Uno buka Perdagangan Saham Foto: Muhammad Fida

Pada perdagangan preopening, IHSG naik tipis 11,266 poin (0,20%) ke level 5.749,421. Sedangkan Indeks LQ45 menguat tipis 2,832 poin (0,30%) ke level 960,532.

Mengawali perdagangan akhir pekan, Jumat (2/6/2017), IHSG dibuka menguat 12,749 poin (0,22%) ke level 5.750,904. Indeks LQ45 dibuka naik 2,933 poin (0,31%) ke level 960,633.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Indeks bergerak dalam rentang yang tipis. Aksi jual investor domestik menghambat laju penguatan IHSG.
Sandiaga Uno buka Perdagangan SahamSandiaga Uno buka Perdagangan Saham Foto: Muhammad Fida

Hingga pukul 09.05 waktu JATS, IHSG tumbuh 9,763 poin (0,17%) ke level 5.747,918. Sementara Indeks LQ45 bertambah 2,925 poin (0,31%) ke level 960,625.

Kemarin IHSG kembali masuk ke level 5.700 setelah sehari sebelumnya terkena koreksi. Ramainya transaksi membawa IHSG terus berada pada tren penguatan hingga naik 44 poin ke 5.733. (dna/dna)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads