Bergerak Terbatas, IHSG Dibuka Naik Tipis ke 5.955

Bergerak Terbatas, IHSG Dibuka Naik Tipis ke 5.955

Dana Aditiasari - detikFinance
Kamis, 05 Okt 2017 09:19 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali melanjutkan penguatan setelah sempat mencetak rekor pada penutupan perdagangan kemarin. Pagi ini IHSG dibuka positif dengan level 5.955.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini sedikit melmah. Dolar AS berada di posisi Rp 13.482 dibandingkan posisi pada perdagangan kemarin Rp 13.475.

Pada perdagangan preopening, IHSG naik 3,25 poin (0,05%) ke level 5.954,725. Sedangkan Indeks LQ45 naik 0,821 poin (0,08%) ke level 992,784.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengawali perdagangan, Kamis (5/10/2017), IHSG dibuka positif dengan kenaikan 3,973 poin (0,07%) ke level 5.955,448. Indeks LQ45 naik sebesar 0,374 poin (0,04%) ke level 992,337.

Namun IHSG langsung bergerak turun. hingga pukul 09.15 waktu JATS, IHSG turun 5,416 poin (0,09%) ke level 5.946,059. Indeks LQ45 turun 2,055 poin(0,21%) ke 989,908.

Indeks utama bursa AS ditutup naik terbatas pada perdagangan semalam (04/10), dimana indeks Nasdaq naik 0.04% ke level 6,534.63, Dow Jones naik 0.08% ke level 22,660.19 dan S&P terangkat 0.12% ke level 2,537.71.

Terbatasnya pergerakan tersebut dikarenakan adanya kekhawatiran pelaku terkait dampak dari adanya pemotongan pajak yang akan membuat defisit tahunan AS melebar.

Sementara itu, bursa-bursa Asia variatif pagi ini. Berikut situasi di bursa regional pagi hari ini:
  • Indeks Nikkei 225 turun 3,320 poin (0,02%) ke level 20.623,340.
  • Indeks Straits Times naik 11,400 poin (0,35%) ke level 3.248,050.
(dna/dna)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads